Jumat, 15 Februari 2013

Keragaman suku bangsa
Dari ilmu antropologi diketahui bahwa nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari Yunan, Cina Selatan.
Antara tahun 3.000 – 500 SM Indonesia telah dihuni oleh penduduk migran submongoloid dari Asia yang kemudian bercampur dengan penduduk indigenous/ pribumi dan indo-arian dari Asia Selatan.
Klasifikasi suku di Indonesia menurut Van Vollenhoven yang membagi Indonesia ke dalam 19 daerah suku bangsan, yaitu:


1)       Aceh
2)       Gayo-alas dan Batak
3)       Nias dan Batu
4)       Minangkabau
5)       Mentawai
6)       Sumatra Selatan
7)       Melayu
8)       Bangka dan Belitung
9)       Kalimantan
10)     Minahasa
11)     Sangir-talaud
12)     Gorontalo
13)     Toraja
14)     Sulawesi Selatan
15)     Ternate
16)     Ambon
17)     Kepulauan Barat Daya
18)    Irian
19)    Timor
20)    Bali dan Lombok
21)    Jawa Tengah dan Jawa Timur
22)    Surakarta dan Yogyakarta
23)    Jawa Barat


2.   Keberagaman bahasa
Indonesia termasuk dalam rumpun bahasa Austronesia (Australia-Asia). Gorys Keraf membagi rumpun bahasa ini ke dalam subrumpun:
1)       Bahasa-bahasa Austronesia Barat atau Bahasa-bahasa Indonesia/ Melayu yang meliputi:
§  Bahasa-bahasa Hesperonesia (Indonesia Barat) yang meliputi: bahasa Minahasa, Aceh, gayo, Batak, Minangkabau, Melayu, Melayu Tengah, Lampung, Nias, Mentawai, Jawa, Sunda, Madura, Dayak, Bali Sasak, Gorontalo, Toraja, Bugis-Makasar, Bima, Manggarai, Sumba, Sabu.
§  Bahasa-bahasa Indonesia Timur yang meliputi: bahasa Timor-Ambon, Sula Bacan, Halmahera Selatan-Irian Barat.
2)       Bahasa-bahasa Austronesia Timur atau Polinesia yang meliputi:
§  Bahasa-bahasa Melanesia (Melanesia dan Pantai Timur Irian)
Melanesia (dari bahasa Yunani "pulau hitam") adalah sebuah wilayah yang memanjang dari Pasifik barat sampai ke Laut Arafura, utara dan timur laut Australia.
§  Bahasa-bahasa Heonesia (Bahasa Polinesia dan Mokronesia)
3.   Keberagaman religi
Indonesia memiliki keberagaman agama atau kepercayaan. Di Indonesia terdapat enam agama yang diakui secara resmi oleh negara yaitu: Islam, Katolik, Protestan, Hindu, Buddha dan Konghucu. Selain itu berkembang pula kepercayaan-kepercayaan lain di massyarakat.
4.   Keberagaman seni dan budaya
Suku bangsa yang beragam di Indonesia tentu menghasilkan kebudayaan yang beragam pula. Salah satu wujud itu adalah kesenian, baik seni sastra, seni tari, seni musik, seni drama, seni rupa dan sebagainya.
Manfaat Keberagaman Budaya
Keberagaman budaya memberikan manfaat bagi bangsa kita. Dalam bidang bahasa, kebudayaan daerah yang berwujud dalam bahasa daerah dapat memperkaya perbedaharaan istilah dalam bahasa Indonesia. Sementara itu, dalam bidang pariwisata, potensi keberagaman budaya dapat dijadikan objek dan tujuan pariwisata di Indonesia yang bisa mendatangkan devisa. Pemikiran yang timbul dari sumber daya manusia di masing-masing daerah dapat pula dijadikan acuan bagi pembangunan nasional.
Masalah Akibat Keberagaman Budaya
Mengatur dan mengurus sejumlah orang yang sama ciri-ciri, kehendak, dan adat istiadatnya tentunya lebih mudah daripada mengurus sejumlah orang yang semuanya berbeda-beda mengenai hal-hal tersebut.
Gagasan yang menarik untuk diangkat mengatasi/ mengikis kesalahpahaman dan membangun benteng saling pengertian adalah dengan multikulturalisme dan sikap toleransi serta empati.
1)   Multikulturalisme
Multikulturalisme adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan pandangan seseorang tentang ragam kehidupan di dunia, ataupun kebijakan kebudayaan yang menekankan tentang penerimaan terhadap realitas keragaman, dan berbagai macam budaya (multikultural) yang ada dalam kehidupan masyarakat menyangkut nilai-nilai, sistem, budaya, kebiasaan, dan politik yang mereka anut.
Didalam multikulturalisme masyarakat diminta untuk melihat dan menyikapi perbedaan, multikulturalisme juga mengajak masyarakat untuk melihat keragaman budaya dalam kacamata kesederajatan maksudnya tidak ada budaya yang lebih tinggi daripada budaya lain. Didalam multikulturalisme juga tidak boleh ada diskriminasi terhadap suatu komunitas suku bangsa tertentu karena hal itu akan menjadi benih perpecahan dan konflik. Semua suku bangsa harus diperlakukan sama dan dilibatkan dalam berbagai aspek kebangsaan baik sosial, politik, hukum, maupun pertahanan dan keamanan. Hanya dengan cara demikian seluruh potensi suku bangsa akan bahu-membahu membangun perdapan bangsanya yang lebih baik.
2)   Toleransi dan empati
Sikap toleransi berarti sikap yang rela menerima dan menghargai perbedaan dengan orang atau kelompok lain.
Empati adalah sikap yang secara ikhlas mau merasakan pikiran dan perasaan orang lain.
Sikap toleran dan empati ini sangat penting ditumbuhkembangkan dalam kehidupan masyarakat yang majemuk seperti di Indonesia.
Cara pikir seperti ini akan membawa kita pada sikap dan tindakan untuk tidak memperuncing perbedaan, tetapi mencari nilai-nilai universal yang dapat mempersatukan.
Integrasi Nasional
Integrasi artinya pembauran hingga menjadi satu kesatuan yang utuh atau bulat. Integrasi bisa terjadi secara horisontal dengan pihak yang sederajat, ataupun secara vertikal.
Pendapat para ahli mengenai integrasi nasional:
1.    Higgins
Memahami integrasi nasional dengan melihat proses penyatuan kelompok budaya dan sosial pada satu kesatuan wilayah dan identitas nasional.
2.    Dr. Nazaruddin Sjamsuddin
Proses penyatuan suatu bangsa yang mencakup semua aspek kehidupannya, yaitu aspek sosial, politik, ekonomi dan budaya.
3.    J. Soedjati Djiwandono
Cara bagaimana kelestarian persatuan nasional dalam arti luas dapat didamaikan dengan hak menentukan nasib sendiri. Hak tersebut perlu dibatasi pada suatu taraf tertentu. Bila tidak, persatuan nasional akan dibahayakan.
Faktor-faktor yang memengaruhi integrasi nasional:
1.    Homogenitas kelompok
Pada kelompok yang kecil biasanya tingkat kemajemukannya juga relatif kecil, sehingga akan mempercepat proses integrasi nasional.
2.    Mobilitas geografis
Faktor geografis memengaruhi efektifitas dan efesiensi komunikasi. Komunikasi yang berlangsung di dalam masyarakat akan mempercepat integrasi nasional.
Kata kunci dalam mencapai integrasi nasional adalah dengan menjaga keselarasan antarbudaya.
Peranan pemerintah
1.    Pemerintah harus mampu melaksanakan sebuah sistem politik nasional yang dapat mengakomodasikan aspirasi masyarakat yang memiliki kebudayaan yang berbeda-beda.
2.    Kemampuan desentralisasi pemerintah yang diwujudkan dalam agenda otonomi daerah.
3.    Keterbukaan dan demokratisasi yang bertumpu pada kesamaan hak dan kewajiban warga negara.
Peranan masyarakat
1.    Meminimalkan perbedaan yang ada dan berpijak pada kesamaan-kesamaan yang dimiliki oleh setiap budaya daerah.
2.    Meminimalkan setiap potensi konflik yang ada

Ini Bukti kalo Indonesia mempunyai beragam suku dan budaya (Bhineka Tunggal Ika)
AKU BANGGA JADI ANAK INDONESIA :D


 
Untuk ingin tahu lebih lengkapnya lagi, klik.disini atau disini juga bisa

Sabtu, 02 Februari 2013

Lirik Lagu Ichi Ritoru No Namida

Only Human - K


K – Only Human (Ost. 1 Liter of Tears)
------------------------------------------------------------

Intro: FM7 G Em Am
FM7 G Am


FM7 Em
Kanashimi no mukou kishi ni
哀しみの向こう岸に
Di pinggir laut kesedihan


FM7 G Am
Hohoemi ga aru toiu yo
微笑みがあるというよ
Dikatakan bahwa ada senyum


FM7 Em
Kanashimi no mukou kishi ni
哀しみの向こう岸に
Di pinggir laut kesedihan


FM7/D G Am
Hohoemi ga aru to iu yo
微笑みがあるというよ
Dikatakan bahwa ada senyum


FM7 Em
Tadori tsuku sono saki ni wa
たどり着くその先には
di tempat yang dahulu kukunjungi


Dm7 G C
Nani ga bokura wo matteru
何が僕らを待ってる?
Tapi apa yang menungguku?


F G Em Am F G Am
Nigeru tame ja naku yume ou tame ni
逃げるためじゃなく 夢追うために
Aku seharusnya pergi bukan untuk kabur tetapi untuk mengejar mimpi


F G E7 Am Dm7 G C
Tabi ni deta hazusa tooi natsu no ano hi
旅 に出たはずさ 遠い夏のあの日
Kembali ke hari musim panas yang jauh itu


FM7 G7 Am Am/G FM7 G Am
Ashita sae mieta nara tame iki mo nai kedo
明日さえ見えたなら ため息もないけど
bahkan jika aku bisa melihat hari esok, aku tidak dapat bernafas


FM7 E7-E7/G# Am Am/G
Nagare ni sakarau fune no you ni
流れに逆らう舟のように
Untuk pergi melawan arus, seperti perahu


Dm7 G C
Ima wa mae he susume
今は 前へ 進め
Jadi sekarang aku bergerak maju


FM7 Em
Kurushimi no tsukita basho ni
苦しみの尽きた場所 に
tempat dimana kesedihan menghilang


FM7 G Am
Shiawase ga matsu toiu yo
幸せが待つというよ
Aku masih menunggu kebahagiaan


FM7 Em
Boku wa mada sagashite iru
僕はまだ探している
Aku masih mencari


Dm7 G C
Kisetsu hazure no himawari
季節はずれの向日葵
Bunga matahari di akhir musim


F G Em Am F G Am
Kobushi nigirishime asahi wo mateba
こぶし 握りしめ 朝日を待てば
Jika aku mengepalkan tangan dan menunggu pagi datang


F G E7 Am Dm7 G C
Akai tsume ato ni namida kirari ochiru
赤い爪あとに 涙 キラリ 落ちる
Setelah jariku berdarah, air mataku akan jatuh


FM7 G7 Am Am/G
Kodoku ni mo nareta nara
孤独にも慣れたなら
Jika aku terbiasa dengan kesendirian


FM7 G Am
Tsuki akari tayori ni
月明かり頼りに
Dengan sinar bulan


FM7 E7-E7/G# Am Am/G
Hane naki tsubasa de tobi tatou
羽 根なき翼で飛び立とう
Aku akan terbang dengan sayap berbuluku


Dm7 G C
Motto mae he susume
もっと 前へ 進め
melangkah maju ke depan


Instrumental: FM7 G Em Am
FM7 G Am
F-G-Em-Am
F-G7


FM7 G7 Am Am/G
Amagumo ga kireta nara
雨雲が切れたなら
setelah awan hujan berlalu


FM7 G Am Am/G
Nureta michi kagayaku
濡れた道 かがやく
jalan yang basah bersinar


FM7 E7-E7/G#-Am Am/G
Yami dake ga oshiete kureru
闇だけが教えてくれる
Itulah yang diceritakan kegelapan kepadaku


Dm7 G C
Tsuyoi tsuyoi hikari
強い 強い 光
Kuat kuat cahaya


Dm7 G C
Tsuyoku mae he susume
強く  前へ 進め
Aku akan bergerak maju, dan menjadi kuat

Kenali Ciri - Ciri Kanker Otak

Ciri - Ciri Gejala Kanker Otak

Sebelum memahami lebih lanjut tentang gejala kanker otak, Anda perlu memahami struktur otak manusia terlebih dahulu. Otak merupakan organ tubuh penting yang mengatur segala aktivitas / gerakan tubuh manusia. Bayangkan saja Anda sedang naik motor, ada berapa aktivitas yang Anda lakukan? Melihat jalan, menyetir, lihat kiri-kanan, lihat kaca spion, menyeimbangkan, belum lagi sambil mikir nanti malam mau makan apa... Dalam satu detik, ada riburan hal yang terjadi dalam otak Anda (baik yang terjadi secara sadar maupun tidak sadar).
Otak bisa multitasking begini karena semua aktivitas tersebut diatur oleh bagian otak yang berbeda (tiap bagian memiliki fungsi yang berbeda). Secara umum, otak manusia dibagi menjadi tiga bagian, yaitu otak besar (cerebrum), otak kecil (cerebellum) dan batang otak (brain stem). Tiap bagian ini terbagi lagi menjadi bagian yang lebih kecil, di mana masing-masing bagian kecil tersebut terbagi lagi, dan seterusnya. Ruang antar bagian terisi oleh cairan otak (cerebrospinal fluid), sedangkan bagian luarnya terlindungi oleh tiga lapis selaput otak (meninges) dan tulang tengkorak.

Anatomi otak manusia

Nah, tiap bagian otak tersebut bisa terkena tumor/kanker. Walaupun tumor jinak, tapi karena tumbuhnya di otak, bisa menjadi sangat berbahaya. Tumor tersebut dapat mengganggu fungsi dan merusak struktur susunan saraf pusat, karena terletak di dalam rongga yang terbatas (rongga tengkorak). Seiring dengan berkembangnya tumor tersebut, jaringan otak akan semakin tertekan. Padahal volume rongga tengkorak sangat terbatas dan tidak mungkin bertambah besar. Inilah yang menjadikan sakit kepala / pusing sebagai gejala awal kanker otak.
Ciri-ciri awal kanker otak sangat bervariasi, tergantung pada bagian otak mana yang terserang. Misalnya kepala pusing atau terasa mual. Berikut gejala kanker otak yang patut Anda waspadai:
  • sakit kepala disertai mual sampai muntah yang menyemprot
  • daya penglihatan berkurang
  • penurunan kesadaran atau perubahan perilaku
  • gangguan berbicara
  • gangguan pendengaran
  • gangguan berjalan / keseimbangan tubuh
  • gangguan saraf
  • anggota gerak melemah atau kejang
  • pada bayi biasanya ubun-ubun besar menonjol
Ingat, daftar di atas hanya merupakan gejala. Walaupun Anda mengalami satu atau lebih gejala di atas, belum tentu Anda terkena kanker otak. Untuk memastikan, Anda harus diperiksa langsung oleh dokter ahli syaraf serta menjalani pemeriksaan lanjutan seperti CT scan, MRI, angiogram, myelogram, spinal tap dan biopsi.